Belahan Dilapis
Belahan dilapis merupakan belahan dengan cara membuat lapisan sesuai dengan bentuk garis leher. Pembuatan belahan ini hampir sama dengan penyelesaian depun tetapi dengan menggunting bagian tengahnya sehingga membentuk belahan.
Langkah pengerjaannya :
- Beri tanda sepanjang belahan pakaian.
- Gunting kain lapisan dengan ukuran panjang sana dengan panjang belahan ditambah 6cm, dan lebar lebih kurang 6cm, kemudian beri tanda panjang belahan.
- Sambungkan garis bahu depan ,bahu belakang dengan kampuh terbuka.
- Dempetkan bagian baik lapisan pada bagian baik garis leher.
- Jahit mesin 0,5cm dari garis tengah belahan sebelah kiri terus ketitik panjang belahan, dan kembali kesisi belahan sebelah kanan gunting garis tengah belahan sampai pada tanda panjang belahan, kemudian gunting segitiga (retak) pada sudut-sudutnya.
- Balikkan lapisan kearah bagian buruk pakaian kemudian jahit lapisan dengan kampuh 1mm dari garis sambungan. Kemudian obras dan pres
- Setelah itu jahitkan pada pakaian dengan tusuk sum atau tusuk flanel.
Belahan Satu Lajur
Belahan satu lajur dibuat untuk belahan yang tidak memiliki kampuh. belahan seperti ini tidak dilengkapi dengan kancing.
Langkah pengerjaannya :
- Beri tanda panjang belahan pada pakaian.
- Gunting lajut dengan panjang dua kali ukuran panjang belahan ditambah 3 cm, dan lebar dua kali lebar belahan ditambah 3cm untuk kampuh dan lipatan.
- gunting tanda panjang belahan kemudian jahit mesin garis sisinya seperti lipit kup.
- Jahit miring seperti lipit kup pada ujung guntingan belahan lebih kurang 1,5 cm.
- Dempetkan bagian baik lajur dengan bagian baik pakaian kemudian pentul.
- Jahit mesin mulai dari sisi kiri sampai batas panjang belahan terus kesisi belahan sebelah kanan dengan jarak 0,5 cm dari garis tengah.
- Lipatkan garis tengah lajur kebagian buruk pakaian.
- Lipatkan garis tengah lajur, pentul pada garis belahan.
- Jahit mesin dari arah buruk pakaian pada garis belahan.
Belahan Dua Lajur Tidak Sama Bentuk
Belahan dua lajur tidak sama bentuk dibuat dengan menjahitkan kain tambahan sebagai belahan. Bentuk belahan ini tidak sama bentuknya. Oleh karena itu dinamakan belahan dua lajur tidak sama bentuk. Biasanya belahan ini dilengkapi dengan kancing dalam pemakaiannya.
Langkah pengerjaannya.
- Beri tanda panjang belahan pada pakaian kemudian gunting 1 cm pada ujungnya, digunting dengan bentuk seperti segitiga.
- Jahit mesin garis pinggir guntingan.
- Gunting dua buah lajur pertama sama panjang dengan belahan ditambah 0,5cm dan lebar dua kali lebar belahan ditambah 0,5 cm dan lebar 2 kali dua kali lebar belahan ditambah 1,5cm. Lajur kedua digunting sama panjang dengan lajur pertama ditambah 3 cm dan lebar dua kali lebar belahan ditambah 1,5cm.
- Dempetkan bagian baik lajur pertama dengan bagian baik pakaian dan jahit mesin pada tanda kampuh.
- Lipat garis tengaih lajur kebagian buruk pakaian.
- Jahit mesin garis sambungan dari dari bagian baik pakaian.
- Jahit lebar lajur pada tanda panjang belahan dari bagian baik pakaian.
- Dempetkan bagian baik lajur kedua dengan bagian buruk pakaian,kemudian jahit mesin sampai batas belahan.
- Pres garis sambungan kemudian lipatkan garis tengah lajur kebagian baik pakaian.
- Lipatkan pinggir tiras lajur dan jelujur sampai batas panjang belahan.
- Rapikan bentuk segiempat lajur kemudian jelujur.
- Jahit mesin pinggir lajur sampai ujung segiempat kemudian terus sampai batas panjang belahan dan terus pada garis melintang lebih lanjut.
Belahan Dua Lajur Sama Bentuk
Belahan dua lajur sama bentuk dibuat dengan menjahitkan kain tambahan pada belahan. Kain tambahan ini memiliki bentuk yang sama.
Langkah pengerjaannya :
- Beri tanda panjang dan lebar belahan pada bagian baik pakaian.
- Gunting garis tengah belahan dan panjang ujungnya 1,5 cm.
- Jahit mesin garis pinggir guntingan sampai pada belahan sama seperti belahan dua lajur sama bentuk.
- Gunting dua buah lajur dengan ukuran panjang belahan ditambah 4cm dan lebar dua kali lebar belahan ditambah ditambah 2cm.
- Dempetkan bagian baik lajur yang berbentuk runcing pada garis belahan sebelah kiri, selanjutnya dempetkan bagian baik lajur berbentuk datar garis belahan sebelah kanan,kemudian jelujur sampai batas panjang belahan.
- Jahit mesin lajur sebelah kiri sampai batas ujung guntingannya kemudian jahit mesin sampai batas lajur.
- Lipatkan pinggiran lajur sebelah kanan kebagian dalam pakaian dan jelujur pada pakaian dengan tusuk sum.
- Lipatkan pinggiran lajur sebelah kiri kebagian dalam lajur dan rapikan bentuk unung segitiganya.
- Lipatkan garis tengah lajur sebelah kiri lajur kebagian dalam pakaian kemudian jahit mesin pada pinggiran lajur sebelah kiri sampai pada ujung segitiga dan terus sampai batas panjang belahan kemudian stik garis lebar bahan.
Sekian Infonya.. Semoga bermanfaat..
0 Response to "Tutorial Penyelesaian Garis Leher Dengan Belahan"
Posting Komentar