Tutorial Menjahit Busana Wanita

Sebelum bagian busana dijahit dengan mesin dilakukan penjelujuran lebih dahulu, sehingga terbentuk busana sementara, hal ini bertujuan untuk mengetahui bagian-bagian busana yang kurang pas atau kurang sesuai sehingga dapat diperbaiki setelah pengepasan.
Untuk memperoleh hasil jahitan yang rapi dan baik, harus bekerja dengan teliti yaitu menjahit tepat pada garis-garis pola yang ada. Persiapan menjahit pakaian dengan mesin jahit adalah sebagai berikut ;
a.       Mesin jahit yang dipelihara baik yaitu setiap kali dibersihkan setelah dipakai, seminggu sekali digemuk atau disemprot dengan oli mesin supaya jalannya lancar dipakaianya, terasa ringan suaranya tidak bergemuruh, membersihkan kotoran dengan lap dan sikat kecil diberi minyak tanah, supaya kotorannya mudah lepas, setelah dibersihkan mesin dibiarkan dahulu sampai olinya turun semua dan kering
b.      Besar kecil jahitan harus diatur dengan baik sesuai dengan keperluannya, apakah jahitan atas bawah sudah rapat pada kain tidak longgar bersengkelit dan teratur, besar kecil jahitan apakah sudah sama
Menjahit secara global ialah menjahit dan menyatukan secara keseluruhan sehingga merupakan wujud sebuah baju.
Pekerjaan ini terdiri dari dua bagian yaitu :
1.            Menyatukan bagian-bagian sisi pakaian
2.            Memasang komponen pada tempatnya
Langkah-langkah menjahit baju kurung berdasarkan desain yang dibuat:

  Baju

  1.  Menjahit kupnat pada bagian muka dan belakang busana.
    Tutorial Menjahit Busana Wanita
  2. Menjahit ristleting pada bagian belakang busana
    Tutorial Menjahit Busana Wanita
  3. Menyatukan bahu bagian muka dan belakang
    Tutorial Menjahit Busana Wanita
  4. Menyambung sisi muka dan belakang dengan kampuh terbuka
    Tutorial Menjahit Busana Wanita
  5. Menstik / mengerut kerung lengan
    Tutorial Menjahit Busana Wanita
  6. Menjahit sisi lengan kiri dan kanan
    Tutorial Menjahit Busana Wanita
  7. Menyatukan lengan pada baju
  8. Memasang depun pada garis leher baju
    Tutorial Menjahit Busana Wanita
  9. Penyelesaian depun dengan tusuk feston

Rok

1. Menjahit kupnat muka dan belakang
2. Menjahit retsleting pada bagian belakang rok
Tutorial Menjahit Busana Wanita

3.Menyatukan sisi rok
4.Menjahit kantong pada bagian kanan rok
5.Menjahit ban pinggang
6. Penyelesain kelim rok dengan tusuk feston.











0 Response to "Tutorial Menjahit Busana Wanita"

Posting Komentar