Mengenal jenis-Jenis Jacket (part2)

Jacket merupakan Fashion item yang sngat digemari. Jenis busana ini telah banyak mengalami perubahan dari dulu sampai sekarang oleh karena itu terdapat banyak jenis jacket. Pada artikel sebelumnya sudah dijelaskan beberapa jenis jacket. Pada kali ini saya akan menambahkan beberapa jenis jacket yang pernah ada antara lain :

Bush Jacket

Mengenal jenis-Jenis Jacket (part2)
Sebuah jenis jacket yang pola dasarnya hampir sama dengan kemeja pria (shirt) longgar. Panjangnya mencapai panggul, berikat pinggang, model telangkup tunggal, memiliki empat buah saku yang memilikik penutup. Jacket ini dulunya dipakai oleh suku di Afrika untuk peburuan safari dibuat dari bahan kedap air,katun berat dan tebal atau dari bahan linen. jacket ni terkenal dengan nama lainnya yaitu safari jacket.






Buttonless Jacket

Mengenal jenis-Jenis Jacket (part2)
Sebuah jacket yang dirancang khusus tanpa kancing pada bukaan depannya. Ide ini diambil dari tipe jacket cardigan. Model ini sangat populer dan praktis baik untuk setelan jas formal maupun informal , umumnya dapat dipakai sebagai jacket terpisah sebagai jacket santai. Banyak juga dipakai sebagai  busana seragam.







Cardigan Jacket

Mengenal jenis-Jenis Jacket (part2)
Sweater rajutan dari bahan wooldengan garis leher tanpa krah maupun klepak krah, mempunyai ban yang turun pada bagian depan kebawah. Garis yang tegas ini dipergunakan juga pada mantel-mantel tanpa krah maupun tanpa klepak krah, demikian juga yang terdapat pada gaun-gaun model cardigan. Cardigan ini biasa dibuat dengan lengan atau tanpa lengan sama sekali. Cardigan berasal dari nama Earl Of Cardigan VII (Inggris) yang ditugaskan memimpin Light Brigade dalam perang Crimean. Dalam abad ke 20 modelnya minus krah,telah diadaptasi untuk pakaian sport, selain itu cardigan telah populer untuk perajut serta pabrik busana rajutan yang memproduksi macam-macam variasi model dan desainnya. Biasanya dibuat dari bahan wool maupun dari wool campuran, berkancing depan serta memiliki lengan panjang.

Collarless Jacket

Mengenal jenis-Jenis Jacket (part2)
Istilah asli dari jacket yang dibuat tanpa krah.Penampilan jacket ini bisa telangkup tunggal maupun telangkup dobel. Seperti halnya dengan jacket tanpa kancing depan penggunaanya sangat populer baik untuk setelan jasyang resmi maupun tidak resmi, bahkan umumnya dipakai secara terpisah sebagai pakaian santai ( casual).







Cropped Jacket

Mengenal jenis-Jenis Jacket (part2)
Sebuah bentuk jacket pendek longgar, panjangnya sebatas pinggang dengan gaya seolah-olah menggantung. Bisa berbentuk telangkup tunggal maupun telangkup dobel dengan variasi krah ataupun tidak. Bisa memakai lengan maupun tidak,








Cuberra Jacket

Mengenal jenis-Jenis Jacket (part2)
Merek nama sebuah kemaja jacket yang terdaftar hak ciptanya oleh Mall Marshall ,Miami- Florida. Aslinya memiliki model kemeja jacket Guaya Berra yang digemari para pemilik perkebunan gula pada masa Pre Castro Cuba.









Sekian infonya..Semoga bermanfaat..Nantikan part selanjutnya...

0 Response to "Mengenal jenis-Jenis Jacket (part2)"

Posting Komentar